Peringati Isra Mi’raj, Bupati Tanggamus Ajak Tingkatkan Kualitas Shalat

Kejarinfo.com – Pemerintah Kabupaten Tanggamus menggelar Pengajian dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Ulang Tahun ke 22 Kabupaten Tanggamus, di Taman Kota Ir. Soekarno Kota Agung, Jum’at (30/3).

Turut hadir Ketua DPRD Tanggamus Heri Agus Setiawan, Wakil Bupati AM.Syafi’i, jajaran Forkopimda, Pj. Sekdakab Tanggamus, para Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Tanggamus, KetuaTPPKK Tanggamus, Ketua Dekranasda Tanggamus, Ketua TP PKK Kecamatan se-Kabupaten Tanggamus, Ketua MUI dan
Penceramah KH Tubagus Sudrajad.

Bacaan Lainnya

Dalam laporannya Kabag Kesmas Arpin,S.Pd., MM., mengatakan tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta mengambil pesan moral yang terkandung dalam pelaksanaan Isra Mi’raj.

Sementara Bupati Tanggamus Dewi Handajani mengatakan Isra Mi’raj adalah peristiwa luar biasa, sehingga merupakan mukjizat yang begitu besar bagi kerasulan Nabi Muhammad SAW.

Oleh karenanya Bupati mengajak kaum muslimin untuk bersama sama memantapkan pelaksanaan shalat. “Peningkatan kualitas shalat perlu kita lakukan, sehingga setiap muslim  merasakan shalat sebagai kebutuhan yang harus dipenuhi bukan sebatas kewajiban yang harus di tunaikan,” kata Bupati.

Bupati juga menyampaikan program pembangunan yang bersifat kerohanian yang bernuansa Islami telah dan akan terus dilaksanakan oleh Pemkab Tanggamus, diantaranya setiap tahun memberikan bantuan kepada Majelis Taklim, Guru Ngaji, PPN, Masjid dan Musholla, Penceramah dan Khotib Masjid serta memberangkatkan ibadah umrah.

Pada kesempatan itu Bupati juga menyerahkan bantuan kepada para lansia, anak kurang mampu dan yatim piatu, yang diberikan kepada 430 orang penerima.

Adapun Ustad Tubagus Sudrajat dalam tausihnya mengajak agar jamaah menggiatkan sedekah. “Mari kita giatkan sedekah, agar panjang umur dan dihindarkan dari balak dan fitnah, serta terangi rumah dengan shalat dan ngaji,” ujarnya

(hasbuna)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *