Kelompok Tani Mega Darma Yudha Panen Raya Oyong Sekaligus Santunan Anak Yatim

KEJARINFO.COM – Program ketahanan pangan yang dipelopori manajemen suvarna sutera dan mega darma yudha yang bekerja sama dengan pemerintah desa Sindang asih Kecamatan Sindang jaya kabupaten Tangerang, acara panen raya yang diisi dengan rangkaian kegiatan santunan anak yatim dihalaman perkebunan kelompok tani mega darma yudha.”Kamis 18/2/2021

Direktur PT. Mega Darma Yudha Pammeliya Mega Awaliah SE, selain panen raya oyong kami juga memberikan santunan kepada 50 anak yatim yang berada di area suvarna sutera khususnya warga desa Sindang asih, adapun yang disantuni seperti uang saku, tas sekolah dan perlengkapan lainya.

Bacaan Lainnya

Dihari pertama panen raya oyong menghasilkan kurang lebih 1.2 ton yang nantinya akan diserahkan kepada desa untuk dibagikan kepada masyarakat dan setelahnya akan dipasarkan kepada tengkulak yang sudah bekerjasama dengan kelompok tani mega darma yudha.

Pammelia juga mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada manajemen Suvarna sutera, pemerintah desa Sindang Asih dan pemerintah Kecamatan Sindang Jaya yang berkenan hadir serta mensuport kegiatan kelompok tani mega darma yudha khususnya di panen raya oyong sekaligus diacara santunan anak yatim. Ujarnya

Camat Sindang jaya H. Abudin, S.IP.MM, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut serta mensukseskan kegiatan ini, dirinya berharap agar budaya seperti ini tetap dipertahankan karena sesungguhnya berbagi itu sangat indah apalagi dimomen pandemi seperti sekarang tentunya sungguh mulia.

H.Abudin mendoakan semoga dipanen raya oyong dan tanaman lainya dilahan kelompok tani mega sarma yudha dapat membuahkan hasil yang melimpah tentunya dapat membantu warga sekitar khususnya warga yang terkena dampak covid 19 dimasa pandemi ini. Ungkapnya

H.wawing selaku kepala desa Sindang asih mengatakan, dirinya hanya bisa beterimakasih kepada Suvarna sutera dan Mega darma yudha yang sudah merangkul pemerintaha desa Sindang asih untuk menjaga ketahanan pangan dimasa pandemi, tentunya kegiatan diahari panen raya ini sekaligus dibarengi dengan kegiatan santunan anak yatim, semoga Kedepanya kelompok tani mega darma yudha dapat terus bersinergi baik dengan pemerintahan desa maupun pemerintahan kecamatan untuk meningkatkan swasembada pangan dilingkungan area suvarna sutera dan sekitarnya.” Pungkasnya

Dedy/Adit.s

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *