Demak – Terlihat kerjasama antara Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) bersama warga memotong besi untuk pembuatan betonisasi jalan di Dukuh Ngangkang Desa Tempuran, Rabu (22/09/21). Upaya tersebut menjadi salah satu sasaran fisik TMMD Sengkuyung III Kodim 0716/Demak.
Ditengah pandemi Covid-19 tidak membuat TNI larut dalam kekhawatiran. Mereka terus bertugas demi membangun sendi kehidupan guna meningkatkan mobilitas dan perekonomian masyarakat.
Satgas TMMD koramin 01/Kota, Serka Haryono mengatakan, TMMD Sengkuyung III bertujuan membantu Pemerintah daerah (Pemda) dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan bersifat sasaran fisik maupun sasaran non fisik guna memantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat .
Untuk sasaran fisik, lanjutnya, pembangunan sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh masyarakat Dukuh Ngangkrang yaitu pembuatan jalan sepanjang 664 m, lebar 2 M, tebal 0,15.
Serka Haryanto mengatakan, “satgas TMMD saling bahu-membahu bersama masyarakat tidak mengenal rasa lelah walaupun sekarang sudah berjalan 8 hari.”
Diharapkan, dengan kegiatan ini dapat mewujudkan sendi-sendi kehidupan perekonomian dan transportasi masyarakat akan lancar dan lebih maju.(Supa’at)