Prabowo Subianto temui Surya Paloh di markas Partai Nasdem

Calon presiden pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Jumat (22/03).

Sebelum Prabowo tiba, sejumlah media melaporkan, tuan rumah telah menggelar karpet merah di ruangan depan yang akan dilalui sang tamu.

Usai pertemuan, Prabowo dan tuan rumah Surya Paloh menjawab pertanyaan wartawan tentang isi dan tujuan pertemuan.Prabowo Subianto menekankan apa yang dia sebut sebagai “kerja sama” di antara elite dan pimpinan partai.

“Saya berkeyakinan bahwa faktor kerja sama di antara pimpinan sangat penting dan ini ditunggu rakyat kita,” ujarnya.

Dia menganggap, rakyat menghendaki adanya persatuan para elite politik.Prabowo kemudian bercerita tentang perjalanannya selama kampanye. “Saya lihat suasana rakyat ingin pemimpin rukun,” ucap Prabowo.

Sebelumnya, cawapres pemenang Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka, melontarkan pernyataan bahwa pihaknya akan merangkul semua pihak yang berseberangan.

“Ya semua dirangkul (kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo). Semua kan punya visi misi untuk memajukan bangsa,” kata Gibran, Rabu (20/03).

“Sudah ada ke arah sana (pendekatan), lebih dari satu partai,” tambahnya

BbcNews

Pos terkait